Sabtu, 07 Juli 2012

ganjalan bahagia



hati siapa yang tak ingin bahagia
makna hidup adalah terkadang membutuhkan kesabaran
dalam pencapaian rasa
namun terkadang kita lupa
betapa bahagia itu akan menjauh
menjauhi diri karena sebuah gejolak rasa
gejolak yang menimbulkan rasa iri

iri akan kenyataan yang ada
iri adalah sebuah ganjalan bahagia

malam telah tersedia buat kegelapan
namun tak harus meraba
ada media yang dapat menyinarinya
rembulan tak jua mengeluh
bintang tetap saja memancarkan keindahan cakrawala

angin sepoi menyejukkan
hingga mengginggilkan raga
semua tersedia untuk di nikmati
harta adalah media duniawi

namun semua itu tak akan ada rasa bahagia
kalau masih terselip rasa iri
iri hati akan menimbulkan perasaan dendam
merasa di kucilkan
hingga rasa minder timbul

kenapa kita harus iri dengan ridha ilahi
semua telah di atur
semua telah di floting
menurut tatanan kehidupan individu masing-masing
karena rasa iri itu akan menimbulkan dengki
karena ingin memiliki kitapun berkhianat

namun semua itu apakah akan mendatangkan bahagia ?
melainkan derita
melainkan kegelisahan

hindarkan rasa iri menyelimuti perasaan
karena akan menghambat rasa bahagia
nikmatilah kenyataan yang ada dengan sederhana
anggap semua itu adalah karunia buatnya
berbahagialah dengan kenyataan yang kita miliki
karena apa yang kita miliki spesifik
hanya untuk kita
hanya buat diri
hingga akan menimbulkan rasa bahagia dengan kenyataan yang ada


Tidak ada komentar:

Posting Komentar