Sabtu, 20 Agustus 2011

mencari sepi



mengusir sepi diantara sekian lara yang terlintas
menapaki malam dengan harapan
hingga terjungkal dalam kemunafikan
bahagia adalah rayuan syaetan buat mengisi nafsu

ikatlah khayalan itu
dalam belenggu keimanan
bersama sabar
agar terilham nuansa keindahan

manfaatkan media
sebagai wahana brouser yang indah
mencari keindahan
mendapatkan makna diri yang hakiki

ciptakan rasa sebagai modal
buat membelanjakan keindahan
berjalanlah dengan kesederhanaan
agar tak membuat hati nelangsa

ciptakan kebahagiaan itu
dari kemurnian hati
karena dia tidak memiliki cost/biaya
hingga damai melangkahi malam ini







pergilah wahai sepi




wahai rembulan malam sinarilah kegelapan hati
agar nyata bersama angan dan kenyataan malam ini
gemuruh rasa datan saat hari telah berakhir
dan mendekati malam

kini angan terpuruk oleh kanyataan lain
saat malam untuk menikmati rasa
ya.... saat malam
semua terkenang bersama gejolak rasa
oleh amukan aneka angan

tak lagi berharap rindu dapat menyenangkan hati
yang sangat ingin ku nikmati adalah senyum tulus
tanda kau perduli akan hidupku
walau hanya lewat sebuah khayalan

semua sirna
semua hilang
semua pergi
yang ada hanya gemuruh rasa dan beban angan
angan terbawa saat mentari melewati sore
hingga malam pun terhiasi oleh rembulan kasih

ingin ku berharap
agar di malam ini ada yan perduli
ada yang mau berbagi kasih
agar malam ini terhindar dari laranya malam







kebahagiaan



kebahagiaan itu adalah sebuah kesederhanaan
yang terwujud lewat kemurnian hati

kebahagiaan itu bukanlah istana yang mewah
kendaraan yang mahal
perhiasan dan bukan pula seberapa besar duit
yang kita miliki

sejati bahagia itu adalah keringanan hati
oleh kebenaran dalam menerima kenyataan yang ada
karena kebahagiaan itu berada pada rasa nyaman dan ketenangan hati
yang di peroleh dari lingkungan sekitar
atau dari teman dan sahabat

untuk itu selalulah tersenyum
menghadapi sikap hidup ini

untuk memperoleh ketenangan jiwa
manfaatkan napas sebagai tasbih
buat berzikir

dan bersabarlah dengan kenyataan yang ada
karena kesabaran itu adalah level tertinggi dari keimanan
berbahagialah dalam menghirup napas ini







terhunus rindu




dalam keheningan malam
rembulan enggan beranjak dari persembunyiannya
awan menutupi kelam kelabu
kabut hitam memenuhi suasana hati
terhantam gelombang kerinduan

terkonotasi oleh gejolak rasa yang berkecambuk
bak tsunami prahara jiwa
terombang ambing hingga musnah terbawa bencana
ku tangisi imanku yang tertebas pedang
terhunus menembus cakrawala relungku
asmaraku terkoyak
cintaku tergerus erosi asamu

bakau-bakau kerinduan pun kini hanyut oleh abrasi
yang tak mampu kutahan oleh besarnya tsunami cintamu
terakapar dalam amukan rasa
hingga tenggelam ke himpitan amartha kasih

oase kebahagiaan tak jua luput dari pandangan nanarku
lelah melihat dan meneliti tiap guratan yang kau tawarkan
hingga malam ini malam yang melelahkan
untuk merapikan tiap jengkal dalam renungan senja emosi dan aralku

aku tertindas tak berdaya
ya allah adakah pertolongan kepada hambamu ini
agar aku tak menggadaikan imanku
berilah setes embun kemurnian jiwa
agar imanku bersama kerinduanku padamu ya allah

hindarkan aku dari dosa-dosa cinta
yang kau murnikan dalam sorotan mata sang pesolek
dan berikanlah label halal buat ku
jika itu yang terbaik buat iman





menanti reankarnasi




saat tertapaki tiap jengkal harapan

selalu membuat diri terbentur hati yang lara

menangis tak jua membantu

berteriak membuat hati semakin berontak
kenyataan kerinduan adalah penyebabnya

saat jalan ku tapaki bersama angsokamala kasih
semua terobsesi lewat kemurnian hati
tak kuasa lagi kini semua terungkit
seperti saat pertama kita jumpa

ya... hari ini dan tanggal ini kita saling mengenal
kita saling menghargai
saat cint kuberanikan untuk ku utarakan
kau tersenyum dalam bahagia
aku bergembira dalam keindahan senyumanmu
tak kuasa lagi mengingat
itu semua telah terkubur bersama cintaku
kau selalu hadir
kau selalu menghantui
kau tak pernah ihlas menyaksikan bahagiaku

aku lelah menunggu renkarasimu
begitu lama

saat hatiku mulai menyukai senyuman
kau kembali mengusikku
aku tak sanggup untuk melepaskanmu
aku tetap merasa bersalah
atas dosa cintaku padamu

dan kini aku diam
aku tak tau apa yang harus kulakukan
pusara cintaku
terawat bersama kasihku padamu

tak jua ada perubahan
hingga ku putuskan untuk menanti renkarnasimu
agar kita damai bersama







nikmat rasa


hanya kesederhanaan yang mampu melawan amurka kegelisahan
malam adalah kesunyian saat menikmati keindahan hati
wujud kan dalam kenyataan yang ada 
melalui lantunan syair kehidupan

dengan napas ringan tanpa ada beban derita hati
membawa pada kenikmatan malam yang menyejukkan
terlena terbawa nirwana kesejukan
ilhamkan rencana buat meraih harapan esok

mentari dengan kehangatannya
dapat membuat gelora hati
membis pada senyum manis 
dan terdiam menikmati suasa keindahan hati
bersyukurlah
karena karunia selalu datang pada hati yang bersabar

namun kehangatan sang mentari
dapat pula membakar hairah 
hingga terkapar dalam keremangan asa
tak jua mampu berbuat
hanya penyesalan
dan penyesalan
hingga membuat hati tak lagi mau berbuat

namun jika saatnya tiba waktu yang sama
itu akan terulang lagi
karena semua itu terjadi karena dorongan nafsu
dorongan yang selalu membawa dampak negatif
hingga tak jua ada celah buat menikmati
saat keindahan kalbu
mencorehkan kedamaian 

pikiran resah dan hampa
membuat ragapun lesu
ragapun sakit
teraniayanya oleh kebiadaban khayalan

ikatlah khayalan itu
buat sebagai rencana
hingga tak lagi ada celah buat sang pemimpi
esok adalah kesuksesan
hari ini adalah kenyataan
dan kemarin adalah mimpi
nikmati saat ini sebagai anugerah
agar syukur selalu menjadi kunci sukses buat hati yang nelangsa

halilintar asmara










sebagai ujian imanku

keseimbangan




tersenyumlah untuk sebuah awal
dan awali dengan sebuah salam
berucaplah yang baik
hindari ucapan jelek

hati akan terasa indah
seindah rasa cinta saat pertama terucap
memenuhi pesona mata
memenuhi rasa di kalbu
bergeming bersama nyanyian bahagia

berbuatlah yang terbaik dalam sisi lain
dan jangan menilai kekuarangan kekasih hati
dan membandingkan dengan yang lain
buatlah suasana menjadi yang terbaik
bahasakan ketidak sukaan kita dengan kasih sayang
merajuk tak menyelesaikan masalah

kehancuran cinta
berawal dari sesuatu yang sangan sederhana dan sepele
dan berakhir dengan masalah yang besar
masalah pertengakaran cinta

buatlah sesuatu daftar permasalahan
imbangi dengan alternatif
sehingga apapun itu bentuk masalah dalam hubungan
akan membuat hati tertata bersama taman keindahan

kita adalah manusia biasa
yang tak luput dari dosa
dan kesalahan

dalam hubungan cinta
perlu kita membuat konsep keseimbangan
yang kurang di tutupi dengan kelebihan
yang lebih mengisi yang kurang
sehingga keharmonisan dalam cinta dan kasih
akan terwujud dalam bentuk hubungan yang paten

dan bila dalam hubungan sudah ada keseimbangan
lanjutkanlah mencari hak paten di KUA
agar terhindar dari dosa-dosa cinta